Langsung ke konten utama

ASAH BAKAT ANDA

 

Darmin Hasirun

Sejak manusia dilahirkan di dunia ini sudah membawa aset besar yang dapat dijadikan sebagai modal dalam mengembangkan dirinya sebagai manusia yang utuh dan berprestasi, itulah yang disebut bakat.

Bakat manusia sebagai potensi bawaan yang secara alami telah tertanam dalam pikiran dan hatinya. Bakat tidak akan berkembang jika tidak dilatih terus menerus, maka cara menjadikan bakat sebagai kemampuan unggul yang mengantarkan seseorang lebih hebat daripada orang lain adalah dengan mengasah secara kontinyu dan konsisten sehingga semakin hari bakat tersebut menjadi kemampuan yang powerfull. Anda bisa lihat contoh besi tumpul yang setiap hari diasah terus, maka dapat dipastikan besi tersebut menjadi pedang atau pisau super tajam yang bisa memotong kayu, plastik, daging, rumput, dan lain-lain dalam sekali ayunan.

Sering saya bertanya kepada mahasiswa ataupun rekan-rekan lainnya tentang bakat yang dimiliki, kebanyakan dari mereka menjawab “bingung atau tidak tahu” karena selama ini mereka belum berpikir jauh kedepan, yang ada dalam pikiran mereka hanya bekerja, belajar, nonton dan aktivitas lain yang pada umumnya dilakukan oleh orang lain.

Inilah salah satu kesalahan kita dalam memandang pemberian Tuhan yang ditiupkan dalam jiwa manusia, padahal sejak roh manusia dimasukan dalam raga saat itulah bakat tersebut ada dan akan terus ada hingga manusia tiada. Tentunya kita mulai bertanya-tanya apa sih bakat saya agar bisa dikembangkan dan menjadi orang-orang hebat layaknya superhero dalam film-film fiksi ? mungkin ini pertanyaan lebay alias berlebihan tetapi sebagai motivasi tidak apa-apalah karena manusia sering mengukir rekor dunia baru dan mengalahkan rekor sudah dicetak oleh manusia sebelumnya disebabkan daya juang dan semangatnya menembus batas diri.

Mulailah anda bertanya kepada diri anda tentang aktivitas, kegiatan, olahraga ataupun hal-hal yang disenangi jika dilakukan, entah memasak, bermain musik, menyanyi, melukis, bela diri, menulis, berbicara di depan umum, mengajar, menghafal, membaca, dan lain sebagainya. Biasanya sesuatu yang menyenangkan dalam makna “positif” akan menimbulkan gairah untuk melakukan terus dan menerus hingga tidak lagi mengenal batas waktu untuk menghentikannya, yang ada hanyalah menghabiskan waktu demi melakukan kegiatan tersebut. Disitulah anda mulai mengenai potensi yang dimiliki dengan melalui pelacakan dan identifikasi semua rutinitas yang sudah dijalani selama menjalani kehidupan ini.

Setelah mengidentifikasi hal-hal yang menyenangkan dalam melakukan aktivitas misalnya anda suka menyanyi, cobalah suaranya direkam dan dievaluasi apakah suaranya enak didengar terus menerus, lalu coba juga memperdengarkan suara tersebut kepada orang lain, jika semakin banyak yang memuji bahkan ada reaksi “Wow, keren, luar biasa” maka disitulah tempat mengunci bakat diri. Kenapa harus dikunci ? karena bakat hanyalah potensi yang bisa berubah menjadi kekuatan dasyat jika dilatih terus menerus bukan dilatih harian, minggu, bulanan lalu stop tetapi harus diasah dalam waktu panjang tahunan bahkan puluhan tahun harus tetap dipelihara dan dikembangkan. Konsisten melatih bakat dalam waktu lama bukanlah persoalan gampang karena ada banyak rintangan, halangan, dan hambatan selama proses pengembangan bakat diri. Itulah ujian hidup anda, seberapa kuat dalam menghadapinya dan lolos dalam ujian tersebut.

Jika anda belum yakin, cobalah bertanya kepada orang-orang yang telah sukses dalam karirnya, apakah mereka mendapatkannya dalam waktu singkat ? saya yakin mereka akan menjawab “tidak, saya mendapatkannya melalui berbagai macam pengorbanan yang panjang” ataupun membaca biografi orang-orang hebat di dunia ini ? pasti anda akan mendapatkan sejarah perjalanan hidupnya yang tidak manis, penuh lika liku, bahkan kadang harus mempertaruhkan nyawa mereka demi mendapatkan hasil terbaik. Memang tidak mudah mengembangkan bakat menjadi kemampuan hebat tetapi yakinlah bahwa dalam kegigihan pasti akan ada jalan terbaik untuk menjadikan diri lebih unggul dan sukses dibandingkan orang lain yang malas dan banyak menghabiskan waktu untuk tidur dan bersantai ria. Yakinlah !

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PROFIL DARMIN HASIRUN

  CURRICULUM VITAE     CURRICULUM VITAE   Nama Lengkap   Darmin Hasirun, S.Sos., M.Si . Tempat Tanggal Lahir   Bone-Bone, 10 Juli 1985 Jenis Kelamin   Laki-Laki (L) Pekerjaan   Dosen Agama   Islam Alamat   Lorong Hatibi, Kelurahan Tanganapada, Kecamatan Murhum Kota Baubau , Provinsi Sulawesi Tenggara . Hobi   Membaca, Meneliti, Menulis, Mengajar, Traveling dan dan Diskusi Alamat Email (Pribadi)           darmin.hasirun@gmail.com Kontak Person   0852 1370 8268   Riwayat Pendidikan dan Karya Ilmiah Jenjang Pendidikan Nama Institusi / Program Studi Tahu...

HANYA HITUNGAN JAM KAWASAN ELIT LOS ANGELES RATA DENGAN TANAH

Berita mengejutkan datang dari negeri Paman Sam Amerika Serikat tepatnya di kawasan elit Los Angeles Distrik Pacific Palisades, Negara Bagian California dilanda kebakaran sangat besar dan sulit dipadamkan (Selasa pagi, 7 Januari 2025). Angin Santa Ana yang sangat kuat dengan kecepatan hingga 129 km/jam terus menggila mendorong api melahap setiap bangunan dan sarana yang dilewatinya, ditambah kekeringan yang berkepanjangan serta rumah-rumah elit yang sebagian besar terbuat dari bahan kayu yang mudah terbakar menjadikan kebakaran kian menyebar dengan sangat cepat, bahkan para petugas kebakaran tidak mampu mengatasinya. Kebakaran hebat ini mengakibatkan Los Angeles rata dengan tanah, lebih dari 10.000 bangunan perumahan, fasilitas bisnis dan sarana lainnya bah hilang ditelan bumi. Dilansir di website Kompas.com dengan judul berita “Kebakaran Los Angeles Jadi Bencana Termahal di AS, Kerugian Sudah Mencapai Rp.2.121 Triliun” (11/01/2025), bahkan pada situs berita Sindonews.com menulis tajuk...

FIPH MENYELENGGARAKAN TALKSHOW “PEMBATASAN DISTRIBUSI BBM BERSUBSIDI, SIAPA YANG DIUNTUNGKAN?”

  Maraknya aksi penimbunan BBM, monopoli pembeliannya, permainan harga BBM bersubsidi, antrian panjang hingga berdampak pada konsumsi BBM bersubsidi tidak tepat sasaran. Kondisi seperti ini menimbulkan banyak keluhan masyarakat terhadap manajemen pendistribusian BBM bersubsidi. Disisi lain BBM bersubsidi yang seharusnya dirasakan langsung masyarakat miskin dengan   harga yang terjangkau tetapi fakta di lapangan menunjukan sebaliknya yaitu BBM bersubsidi malah dimonopoli oleh para pengecer dengan menggunakan kendaraan yang telah dimodifikasi agar dapat menampung BBM dalam jumlah besar. Para pengecer ini yang notabene tidak mempunyai izin usaha resmi terkait penjualan BBM bersubsidi terkesan kurang diawasi oleh pihak Pertamina maupun Kepolisian. Hal ini diduga ada permainan antara pihak SPBU dan para pengecer yang ingin meraih keuntungan sebesar-besarnya tanpa memikirkan kebutuhan masyarakat lain. Alhasil banyak Pertalite dalam bentuk botolan dijual bebas sepanjang jalan den...